Naskah ini telah lolos kurasi dan diterbitkan ke dalam buku yang berjudul "Noctellar

Noctellar: Puisi untuk Semua Malam di Tahun Ini

adalah kumpulan puisi pilihan dari para peserta Lomba Menulis Puisi Nasional yang diselenggarakan oleh Bintang Nasional dan diterbitkan oleh Yumei Media Utama.


Eka Ariantini
KISAH KASIH MERPATI PUTIH


Melintasi pinggiran sepi danau biru
dengan airnya yang berkilau sayu
berusaha mendamaikan hatiku
yang sedang sendu menahan rindu

Dengan rasa cemburu ku lihat nun jauh
sepasang merpati putih sedang bercumbu
merajut cinta di atas sebongkah batu rapuh
sungguh satu pemandangan yang syahdu
di hari mendung nan sejuk
kemudian semilir angin datang menerpa
membuat sepasang merpati putih terpana
perlahan menjauh meninggalkan sapa

Seorang lelaki hitam tiba-tiba terjaga
lepaskan sepasang anak panahnya
dan patahlah sayap lembut merpati betina
ia pun menjerit menahan perih luka

Merpati jantan tak sanggup menatap
titik-titik noda yang memerah bara
terlukis sedih di sayap suci kekasihnya
hatinya pun merana menahan lara
lalu bersama mereka pergi tergesa
tertatih-tatih menerobos hutan belantara
relakan jejak yang tak terjamah rasa
diiringi aroma gerimis yang terlupa

Lelaki hitam geram menahan amarah
merasa gagal mendekap sejoli muda
lalu pulang dengan tangan hampa
berharap esok akan bersua

Tinggallah kini aku sendiri
menatap langit kelabu bulan Juni
menangisi mimpi sepasang merpati putih
yang koyak oleh asa yang teriris
menyisakan sepenggal kisah kasih
yang akan abadi di pusara hati


(Pacitan, suatu hari di bulan Juni 2025 
ketika seekor merpati terbang rendah)